Wednesday 2 November 2016

Jenis-jenis dan Harga Gitar Mini Yamaha

Gitar sebagai alat musik petik yang sangat populer terutama di kalangan anak muda, biasanya digunakan untuk memainkan musik saat berkumpul dan bernyanyi bersama. Kondisi tersebut menuntut mobilitas yang tinggi karena anak muda biasanya sering berkumpul bersama teman-temannya.

Gitar biasa yang berukuran normal seringkali memiliki bobot yang berat dan ukuran yang cukup besar sehingga sulit untuk dibawa ke mana-mana dan mobilitasnya rendah. Untuk mengatasi hal ini, Yamaha menyediakan gitar mini Yamaha yang ukurannya jauh lebih kecil dari ukuran gitar pada umumnya. Ada beberapa gitar mini yang diproduksi Yamaha sehingga harga gitar mini Yamaha cukup bervariasi.

Gitar mini yang diproduksi Yamaha diantaranya adalah gitar Yamaha APXT2, JR2S, JR2, JR1 dan GL1. Gitar Yamaha APXT2 termasuk dalam golongan gitar akustik elektrik. Gitar APXT2 dibuat dengan mempertimbangkan kenyamanan pengguna serta kepraktisan sehingga mudah untuk dibawa bepergian. Ukuran gitar Yamaha APXT2 adalah ¾ dari ukuran gitar Yamaha APX500II. Berbeda dengan gitar Yamaha APXT2 yang merupakan gitar akustik elektrik, gitar Yamaha JR2 merupakan gitar akustik klasik berukuran mini yang acuannya adalah gitar Yamaha dari FG series. Gitar Yamaha JR2 sangat cock untuk dimainkan saat perkemahan karena suaranya yang otentik dan mudah dibawa ke mana-mana.

Selain gitar Yamaha APXT2 dan JR2, gitar Yamaha GL1 juga termasuk dalam kategori gitar mini. Gitar GL1 merupakan gitar ukulele yang berukuran kecil namun dirancang sedemikian rupa sehingga kualitasnya sama dengan gitar yang reguler atau berukuran normal. Gitar GL1 menggunakan senar nylon dengan skala 322mm. Dengan jenis yang bermacam-macam, harga gitar mini Yamaha juga bermacam-macam tergantung tipe gitar dan spesifikasinya.

Harga gitar mini Yamaha memang bervariasi tergantung dari spesifikasi dan tipe gitar yang bersangkutan. Gitar berjenis akustik elektrik seperti gitar APXT2 tentu lebih mahal dibanding gitar mini dari kelompok gitar akustik klasik seperti gitar JR2. Di luar masalah harga, jaminan keaslian dan kualitas gitar mini Yamaha bisa dijumpai di Yamaha Musik Indonesia.  

No comments:

Post a Comment